Tugas1
TUGAS 1
PERKENALAN MICROSOFT WORD
Adi Adrian Maualana (10520009)
1PA04
Pengantar Komputer dan Teknologi Informasi 2 B
1. Memilih Versi MS. Word yang Tepat
Microsoft Word adalah software pengolah kata (word processing) yang merupakan bagian dari Microsoft Office Suite (Microsoft Excel, Powerpoint, dll) dibuat oleh Microsoft Corporation. Microsoft Word ini juga sudah mengeluarkan beberapa versi, Anda bebas menggunakan versi yang mana saja sesuai selera, tetapi lebih disarankan mengunakan Microsoft Word versi terbaru yaitu Microsoft Word 2019.
2. Tampilan MS. Word
a. User Interface (Jendela)
b. Kotak Dialog
Kotak dialog ini biasanya muncul ketika ada peringatan atau untuk memastikan tindakan yang ingin Anda lakukan.
c. Panel
d. Ribbon
Ribbon berisi semua perintah yang Anda perlukan dalam melakukan tugas umum di Word. Ribbon memiliki banyak tab, masing-masing tab dengan beberapa kelompok perintah.e. Group
Setiap kelompok/group berisi serangkaian perintah yang berbeda. Cukup klik perintah apapun untuk menerapkannya. Beberapa kelompok juga memiliki panah di sudut kanan bawah, yang dapat Anda klik untuk melihat perintah yang lebih lanjut.
Ribbon Microsoft Word umumnya memuat 9 menu utama yaitu:
- Menu File
Menu File merupakan menu yang berisi tombol perintah manajemen file.
- Menu Home
Menu Home merupakan menu yang berisi tombol perintah dasar pengeditan dokumen seperti font, margin, perataan, dan lainnya.
- Menu Insert
Menu Insert merupakan menu yang berisi tombol perintah untuk menyisipkan data baik foto, video, dan lainnya.
- Menu Design
Menu Design merupakan menu yang berisi tombol perintah untuk melakukan desain lembar kerja, seperti border atau bingkai dan lainnya.
- Menu Layout
Menu Layout merupakan menu yang berisi tombol perintah untuk mengatur format kertas dan tulisan, seperti ukuran kertas, kolom, dan lainnya.
- Menu References
Menu References merupakan menu yang berisi tombol perintah terkait referensi seperti sitasi, daftar pustaka, footnote, daftar isi, dan lainnya.
- Menu Mailings
Menu Mailings merupakan menu yang berisi tombol perintah guna melakukan manajemen email dan surat.
- Menu Review
Menu Review merupakan menu yang berisi perintah terkait auditing dan review tulisan, seperti spelling, bahasa, dan lainnya.
- Menu View
Menu View merupakan menu yang berisi perintah terkait mengatur tampilan Microsoft Word, seperti menyembunyikan dan menampilkan navigation pane dan lainnya.
g. Context-menu
Sebuah Context-menu adalah menu yang muncul pada interaksi pengguna, seperti klik kanan pada mouse operasi. Menu konteks menawarkan serangkaian pilihan terbatas yang tersedia dalam keadaan saat ini, atau konteks, dari sistem operasi atau aplikasi yang memiliki menu tersebut. Biasanya pilihan yang tersedia adalah tindakan yang berhubungan dengan objek yang dipilih. Dari sudut pandang teknis, menu konteks seperti itu adalah elemen kontrol grafis.
h. Maximise, minimize, Restore Down, Restore, dan Close
- Fungsi Tombol Minimize
Anda tentunya sudah melihat bentuk tombol ini pada gambardi atas. Tombol ini adalah berguna untuk memberikan perintah untuk memperkecil ukuran jendela dari Microsoft Word sehingga jendela microsoft word akan mengecil dan menjadi sebuah tombol yang aktif pada taskbar yang ketika tombol ini di klik maka jendela microsoft word akan tampil pada layar monitor anda.
- Fungsi Tombol Restore
Tombol restore pada jendela microsoft word berfungsi mengembalikan ukuran jendela kembali ke ukuran semula yaitu sebelum tombol restore ini aktif.
- Fungsi Tombol Maximize
Fungsi tombol ini adalah untuk memksimalkan ukuran jendela dari program aplikasi microsoft word. Fungsi ini adalah merupakan fungsi yang berlawanan dari tombol ukuran jendela Minimize yang mana fungsi tombol ukuran jendela minimize adalah untuk memperkecil ukuran jendela.
- Fungsi tombol Close
Dalam bahasa inggris arti dari kosa kata close adalah menutup. Jadi tombol close pada tombol ukuran jendela microsoft word mempunyai fungsi menutup jendela Microsoft Word.
Demikian penjelasan mengenai perkenalan Microsoft Word, semoga bermanfaat bagi para pembaca.
Terima kasih.
Referensi:
https://www.advernesia.com/blog/microsoft-word/tampilan-microsoft-word/
https://edu.gcfglobal.org/en/tr_id-word-2016/memulai-dengan-word/1/
https://sites.google.com/site/hanifaarianiportofolio/home/os-windows-7/3-mengelola-jendela-aplikasi/3-2-dapat-mengenal-fungsi-fungsi-tombol-tombol-minimize-maximize-restore-dan-close-dan-menggunakannya-untuk-mengelola-aplikasi-yang-sedang-berjalan
Comments
Post a Comment